Kasubag TU Kemenag Kota Ambon, Abdul Gani Rehalat saat
memberikan sambutan acara pembukaan sampul perdana di
MIN 1 Ambon
|
Belajar dan beribadah serta berakhlak mulia merupakan kunci untuk
meraih kesuksesan. Demikian inti sambutan yang disampaikan oleh Kasubag TU
Kemenag Kota Ambon, Abdul Gani Rehalat. Saat
acara pembukaan sampul perdana Ujian Sekolah Tingkat SD/MI Tahun Pelajaran
2014/2015 di MIN 1 Ambon, Senin pagi 18 Mei 2015.
Lebih jauh Rehalat mengharapkan agar ujian ini dapat berlangsung
dengan aman dan sukses. “Saya turut mendoakan agar ujian sekolah kali ini dapat
berjalan lancar dan sukses serta semua peserta dapat lulus dengan nilai yang
memuaskan” kata Rehalat.
Rehalat juga berharap bagi siswa yang mengikuti ujian tahun ini
agar setelah lulus nantinya tetap menghargai bapak dan ibu guru yang mendidiknya. “Saya akan bangga dengan generasi-generasi
islam yang berakhlak mulia seperti ini.” demikian menurut Rehalat.
Sementara itu kepala MIN 1 Ambon, Abdul Razak Angkotasan saat
menyampaikan laporan kegiatan Ujian Sekolah tingkat SD/MI lebih banyak
menyinggung tentang dasar hukum penyelenggaraan ujian sekolah, sumber dana
serta jumlah peserta ujian.
Untuk diketahui dana penyelenggaraan ujian kali ini bersumber dari
dana BOS yang tertuang dalam DIPA MIN 1 Ambon dan dialoksikan dalam APBN tahun
2015.
Peserta ujian pada MIN 1 Ambon tahun ini berjumlah 59 peserta didik
yang terdiri dari 33 peserta pria dan 26 peserta wanita. Peserta yang berjumlah
59 orang ini terbagi dalam 3 ruang ujian dimana 2 ruang berisi masing-masing 20 peserta dan 1 ruang berisi
19 peserta.
Para peserta ujian sekolah tahun pelajaran 2014/2015. |
Pengawas ujian terdiri dari 6 orang yang merupakan guru utusan dari
2 sekolah berbeda pada kecamatan Sirimau kota Ambon. Sehingga sistem pengawasannya bersifat silang
murni dan guru yang diutus bukan guru yang mengajar bidang studi yang diujiankan.
Ujian Sekolah tahun ini direncanakan berlangsung dari tanggal 18 sampai
20 Mei 2015. Adapun mata ujian yang diujikan untuk tingkat SD/MI adalah Bahasa
Indonesia, Matematika dan IPA.
Pembukaan sampul perdana ini diawali dengan apel pagi yang berlangsung
di halaman sekolah MIN 1 Ambon. Turut dihadiri oleh para pengawas pendidikan seksi
Mapenda di lingkup Kementerian Agama Kota Ambon. Disaksikan oleh para pengawas
ruang, guru, pegawai TU dan siswa peserta ujian. Acara ini pula ikut diliput
oleh awak media yaitu dari TVRI Stasiun Maluku dan salah satu media online.
Acara ini ditutup dengan pembacaan doa dan penyerahan tanda
pengenal peserta dan pengawas ruang secara simbolis yang diwakili oleh 1
peserta pria, 1 peserta wanita dan 1 orang pengawas. (doc)
Jayalah selalu MIN 1 Ambon..
ReplyDelete